Menjelang Tahun Baru Imlek, sudahkah Anda menentukan gaya dan makeup ideal yang ingin ditampilkan? Ada banyak sekali ide riasan wajah yang terinspirasi oleh Tahun Baru Imlek, khususnya di Tahun Naga pada 2024 ini.

Jenis riasan yang populer umumnya berupa makeup dengan lipstick warna bold, serta kombinasi riasan mata berwarna peach

Ingin mendapatkan inspirasi riasan untuk menyambut Imlek tahun ini? Simak lebih banyak rekomendasi ide makeup di bawah ini. 

4 Inspirasi Makeup Populer untuk Rayakan Imlek

Tahun Baru Imlek menandai awal dari babak baru, waktu untuk memulai hal-hal baru. Mulailah tahun yang baru ini dengan bereksperimen pada riasan wajah. Berikut adalah beberapa ide inspiratif untuk memancing kreativitas di perayaan Imlek.

1. Soft peachy makeup

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by JESSICA VU ⌫ (@jessyluxe)

Umumnya, warna merah adalah pilihan utama untuk busana Tahun Baru Imlek. Pertimbangkan untuk melengkapi busana merah dengan riasan wajah yang lembut berwarna peach.

Tren tata rias peach ini sedang ramai digandrungi di Douyin, aplikasi serupa TikTok yang populer di China. Banyak pengguna Douyin meningkatkan penampilan kulit mereka dengan menyertakan nuansa merah salmon untuk riasan pipi, mata, dan bibir.

Oleskan blush di bagian bawah pipi untuk tampilan yang lebih cerah. Bisa juga memfokuskan blush pada area tulang pipi bagian atas untuk menambah sentuhan bercahaya yang tetap terkesan lembut.

Luxehouze menawarkan berbagai produk blush untuk mencapai tampilan soft peachy ini, termasuk blush populer dari NARS. Di Luxehouze, produk ini tersedia dalam pilihan warna Orgasm dan Sex Appeal, dengan harga mulai dari Rp 420.000.

Baca Juga: Contoh Make Up Dior Terbaik, Harga Mulai dari Rp 600 ribu

2. Smokey red

Bagi yang lebih menyukai riasan dengan warna mencolok, bisa mempertimbangkan untuk mencoba tampilan smokey red. Untuk mencapai gaya ini, gunakan riasan dengan warna merah menyala.

Daripada hanya mengandalkan satu warna merah, lebih baik campurkan warna merah dari berbagai shades, mulai dari merah terang hingga merah anggur yang berwarna tanah. 

Namun, perlu diingat bahwa warna merah akan mudah terlihat ketika makeup luntur. Oleh sebab itu, disarankan untuk memilih produk yang tahan air dan mudah dikontrol, seperti produk dengan formulasi krim dan pensil.

Luxehouze Beauty menawarkan produk riasan bibir, seperti Rouge Dior Matte Lipstick #772, yang cocok untuk mencapai tampilan smokey red.

Baca Juga: Rekomendasi Produk High-End untuk Make Up Natural

makeup imlek

3. Makeup natural dengan warna pastel

Tidak semua orang menyukai makeup dengan campuran warna-warna cerah. Bagi yang menyukai riasan natural, maka bisa menggunakan lebih banyak warna pastel. 

Untuk mendapatkan riasan natural, hal pertama yang perlu dipakai adalah foundation atau concealer sebagai dasar makeup. Setelah itu, padukan dengan riasan mata warna nude seperti cokelat muda atau cokelat gelap. 

Kemudian, untuk blush dan riasan bibir, pilih warna-warna pastel seperti pink pucat atau nude pink

Luxehouze Beauty menyediakan makeup dengan hasil akhir yang natural, salah satunya seperti IPSA Creative Concealer E 9g.

Baca Juga: 5 Pembersih Make Up High End untuk Kulit Bersih dan Sehat

makeup imlek

4.  Winged eyeliner

Tingkatkan tampilan mata dengan winged eyeliner, sangat cocok untuk suasana Tahun Baru Imlek, terutama jika Anda memiliki mata berukuran lebih kecil.

Disarankan untuk menghindari penggunaan eyeliner tebal di kelopak mata atas, karena hal ini dapat lebih mengurangi tampilan mata. Sebaliknya, pilihlah winged eyeliner yang lebih halus untuk menciptakan ilusi mata yang lebih besar.

Winged eyeliner memungkinkan Anda mencapai keseimbangan antara tampilan formal dan ramah, menjadikannya cocok untuk acara keluarga seperti kumpul-kumpul saat Tahun Baru Imlek.

Baca Juga: Berapa Harga Make Up YSL Original? Ini Informasinya

Dapatkan Produk Kecantikan Terbaik di Luxehouze Beauty

Luxehouze mengadakan promosi spesial pada semua produk kecantikan sebagai bagian dari promosi SaleLUXEbration untuk merayakan Tahun Naga.

Promosi menarik ini dimulai pada 19 Januari 2024 dan berlanjut hingga 18 Februari 2024. Luxehouze menawarkan harga eksklusif pada semua produk kecantikan, termasuk skincare dan makeup.

Mari merayakan Tahun Baru Imlek bersama Luxehouze dengan promosi Beauty SaleLUXEbration terbaru dan nikmati diskon hingga 68% untuk item tertentu*.

Lebih lanjut, dengan pembelian minimum Rp 2.088.000, Anda dapat menerima potongan tambahan Rp 188.000. Setiap pembelian juga akan mendapatkan produk sampel gratis.

Pastikan untuk memenuhi kebutuhan produk kecantikan tepat waktu sebelum Tahun Baru Imlek datang. Segera lakukan pemesanan untuk produk incaran di beauty.luxehouze.com

Telusuri halaman promosi SaleLUXEbration kami untuk detail lebih lanjut, dan manfaatkan penawaran eksklusif ini sebelum periode promosi berakhir!

*S&K berlaku