Dalam industri jam tangan, ada tiga brand terkemuka yang disebut The Holy Trinity of Watches. Audemars Piguet menjadi salah satunya. Di antara koleksi Audemars Piguet, salah satu yang cukup populer adalah Royal Oak Offshore.
Dengan sejarah panjang, Royal Oak Offshore terbukti mampu bertahan melewati berbagai kondisi serta tren yang berbeda dan terus menjadi populer hingga saat ini.
Lantas, apa yang unik dari koleksi ini, dan apa yang membuatnya begitu menarik? Mari kenali Royal Oak Offshore lebih dalam lewat artikel ini.
Sejarah Audemars Piguet Royal Oak Offshore
Kehadiran Royal Oak Offshore bermula pada tahun 1993, awalnya dirancang sebagai edisi spesial perayaan ulang tahun untuk memperingati Royal Oak. Jamnya dibuat terbatas hanya 100 buah.
Tanpa diduga, kehadiran jam ini ternyata disambut positif oleh para penggemar, meski tipe Offshore memiliki ukuran yang cenderung lebih besar dari Royal Oak biasa.
Case-nya berukuran 42 mm, lalu di bagian belakangnya diberi ukiran ‘Royal Oak’. Sementara, nama ‘Offshore’ ditulis dengan posisi yang berbeda-beda, tergantung tipenya.
Untuk Royal Oak Offshore pertama dengan nomor referensi 25721ST, diberi ukiran nama ‘The Beast’.
Inovasi Lanjutan untuk Koleksi Royal Oak Offshore
Di tahun 1996, Royal Oak Offshore mengalami pembaruan besar. Versi terbaru ini hadir dalam delapan warna dial, dipadukan dengan strap berwarna terang, dan diperkenalkan dalam ajang Baselworld.
Perubahan paling signifikan terlihat dari materialnya, dimana versi terbaru tersebut seluruhnya terbuat dari emas. Jam tersebut kemudian diberi nama ‘The Beauty’. Sama seperti koleksi Offshore sebelumnya, jam ini juga memiliki ukuran case 42 mm.
Audemars Piguet memilih ukuran tersebut untuk memenuhi permintaan para penggemar muda. Kala itu, kebanyakan kolektor muda mencari jam kontemporer dengan ukuran lebih besar.
Perbedaan Audemars Piguet Royal Oak Offshore vs Royal Oak
Royal Oak Offshore pada dasarnya merupakan koleksi terpisah yang terinspirasi dari koleksi yang telah lebih dulu ada, Royal Oak. Hanya saja, banyak orang yang belum tahu bahwa keduanya sebenarnya berbeda.
Untuk mendapatkan penjelasan lebih lengkap mengenai perbedaan di antara dua koleksi ini, coba perhatikan video berikut.
Ciri-ciri Jam Tangan Audemars Piguet Royal Oak Offshore
Koleksi ini memiliki keunikan yang berbeda yang membedakannya dari jam lain. Mari telusuri beberapa karakteristik dari Audemars Piguet Royal Oak Offshore.
1. Bentuk case unik
Fitur unggulan dari jam tangan ini terletak pada bentuk case-nya yang memiliki ukuran lebih besar dari Royal Oak. Selain itu, jam ini juga memiliki case berbentuk segi delapan dengan sekrup-sekrup yang terlihat dari luar jam.
2. Chronograph
Beberapa tipe Royal Oak Offshore merupakan jenis jam tangan chronograph dengan tombol yang dibuat dari bahan silikon, karet, serta emas.
Contohnya seperti tipe Offshore Diver yang memiliki penutup khusus untuk bagian mahkota, serta terintegrasi dengan gelang yang menempel langsung ke bagian case. Tidak seperti tipe Royal Oak, tipe Offshore dilengkapi dengan gesper pin.
3. Dial dengan pola tapisserie
Audemars Piguet dikenal dengan pola tapisserie pada bagian dial di setiap jam tangannya. Pola ini pun juga ditemukan pada lini Offshore.
Secara khusus, Offshore dibuat dengan pola Mega Tapisserie, dengan corak kotak-kotak yang lebih besar dari pola Grand Tapisserie yang ada pada jam Royal Oak. Ukuran pola ini biasanya berbeda-beda pada setiap model.
Rekomendasi Jam Audemars Piguet Royal Oak Offshore Pilihan
Beberapa model dalam jajaran Audemars Piguet Royal Oak Offshore layak dipertimbangkan untuk ditambahkan ke koleksi. Berikut beberapa rekomendasinya.
1. Royal Oak Offshore 42 15720ST.OO.A052CA.01 Green
Royal Oak Offshore 15720ST.OO.A052CA.01 termasuk dalam seri Royal Oak Offshore Diver, koleksi yang dirancang dengan ketahanan air tinggi. Jam ini sangat ideal untuk penyelam atau mereka yang menikmati aktivitas di bawah air.
Warna hijau yang trendi dan elegan menambah sentuhan berkelas tanpa membuat jam terlihat terlalu mencolok. Dipadukan dengan nuansa khaki, jam ini disesuaikan untuk aktivitas di luar ruangan.
Selain itu, jam ini dilengkapi dengan gerakan otomatis baru, Calibre 4308, serta dial yang khas dan tali karet yang dapat dilepas pasang.
Bezel-nya menonjol dengan detail yang menampilkan permukaan atas yang digosok dan chamfer halus. Slot-slot pada kepala sekrup diposisikan sejajar dengan sempurna untuk menciptakan pola lingkaran.
Case-nya berbahan stainless steel, dihiasi dengan dua mahkota keramik hitam pada posisi 3 dan 10. Case ini memiliki efek finishing matte yang menarik secara visual.
2. Royal Oak Offshore 37 26231OR.ZZ.D010CA.01 White
Royal Oak Offshore sering dianggap sebagai jam tangan pria. Namun, sebenarnya ada juga yang dirancang untuk kolektor perempuan, seperti Royal Oak Offshore 37 26231OR.ZZ.D010CA.01.
Model ini memiliki case berlapis rose gold 18 karat dengan diameter 37 mm dan bezel oktagonal yang dihiasi dengan 32 berlian (sekitar 1.02 karat).
Bagian permukaan jam dilindungi oleh kaca safir anti silau. Penambahan berlian dan kaca kristal memberikan sentuhan feminin yang khas pada penampilan jam tangan ini.
Desainnya memilih palet warna netral, menampilkan dial putih dengan pola Tapisserie. Terdapat fitur jendela tanggal pada posisi 4:30. Jam ini menggunakan tenaga penggerak otomatis caliber 2385 yang menawarkan cadangan daya selama 40 jam.
3. Royal Oak Offshore 26420SO.OO.A600CA.01
Satu lagi rekomendasi yang patut dipertimbangkan, Royal Oak Offshore 26420SO.OO.A600CA.01. Jam tangan ini memiliki case stainless steel berdiameter 43 mm yang dilengkapi dengan kaca safir anti silau. Sementara, bagian bezel menggunakan keramik hitam.
Fitur khas dari jam ini termasuk pola Tapisserie, dan adanya fitur zona eksternal. Selain itu, ada juga penanda jam dari emas putih.
Jam ini ditenagai oleh gerakan Calibre 4401 yang otomatis, memberikan cadangan daya yang kuat selama sekitar 70 jam, memastikan kinerja dan akurasi yang dapat diandalkan.
Semua produk yang disebutkan di atas bisa ditemukan di Luxehouze. Luxehouze menawarkan koleksi jam tangan yang luas dari berbagai merek, yang semuanya dijamin 100% otentik dan bisa didapatkan dengan harga terbaik.
Luxehouze adalah destinasi tepat untuk mendapatkan jam tangan mewah berkualitas tinggi. Segera temukan jam tangan Audemars Piguet Royal Oak Offshore yang diinginkan di Luxehouze sekarang!