Selain identik dengan Natal, bulan Desember juga dikenal sebagai bulan untuk merayakan Hari Ibu. Di Hari Ibu, ada banyak jenis hadiah yang bisa diberikan kepada ibu tercinta, salah satunya jam tangan mewah. Inilah yang dilakukan oleh influencer Dave Stanley ketika berkunjung ke Luxehouze.
Belum lama ini, Luxehouze berkesempatan untuk bertemu dengan Dave Stanley. Sang influencer memilih jam tangan yang cocok dijadikan hadiah di Hari Ibu, sekaligus mencari jam tangan yang juga cocok untuk Natal.
Kira-kira, apa saja jam tangan yang menjadi pilihan seorang Dave Stanley? Mari simak beberapa pilihannya di artikel ini!
Jam Tangan Pilihan Dave Stanley untuk Rayakan Hari Ibu
Memberikan jam tangan sebagai hadiah Hari Ibu adalah pilihan yang penuh makna, karena melambangkan penghargaan atas waktu dan dedikasi seorang ibu. Selain fungsional, jam tangan juga elegan, menjadikannya aksesori yang bisa digunakan sehari-hari.
Di mata seorang Dave Stanley, ada beberapa jam tangan yang dirasa cocok untuk hadiah bagi sang ibu. Berikut ini jam-jam tersebut.
1. Audemars Piguet Royal Oak Perpetual Calendar 39
Pilihan pertama Dave jatuh pada Audemars Piguet Royal Oak Perpetual Calendar 39. Menurutnya, jam tangan ini memiliki desain yang paling sesuai dengan selera sang ibu.
“Aku pilih yang ini karena Mami sebenarnya suka jam tangan yang sporty, she isn’t really into classic watches,” jelas Dave.
Selain itu, meskipun memiliki konsep sporty, namun jam ini tetap cocok dipakai oleh wanita karena bobotnya yang cukup ringan.
“Biasanya kalau full rose gold cenderung heavy, tapi ini nggak. Jadi bagus buat dipakai sehari-hari,” tambahnya.
Jam tangan satu ini hadir dengan case ukuran 39 mm dari rose gold 18K dan dial perak. Menariknya lagi, jam ini menampilkan komplikasi kalender abadi, yang mencakup hari, tanggal, bulan, fase bulan, dan tahun kabisat.
2. Patek Philippe Ladies Nautilus 7118/1200R-001
Berikutnya ada jam tangan Patek Philippe Ladies Nautilus 7118/1200R-001. Di butik Luxehouze, tersedia dua varian Nautilus 4700/1J dengan dial perak dan champagne.
Namun, pilihan Dave jatuh pada varian dengan dial perak karena warna itulah yang dipilih oleh sang ibu.
“Dua-duanya suka, cuma yang silver lebih bright, ya,” ujar Ibu Dave.
Warna perak pada dial menciptakan kontras secara keseluruhan terhadap jam yang didominasi oleh warna emas. Ditambah lagi, model jam ini terlihat klasik, sehingga bisa memberikan kesan elegan saat dipakai.
Jam Tangan Pilihan Dave Stanley untuk Hari Natal
Selain memilih jam untuk Hari Ibu, Dave juga mencari jam tangan untuk dirinya sendiri yang bisa dipakai di hari Natal. Pilihannya jatuh pada beberapa jam berikut.
1. Audemars Piguet Royal Oak Offshore Light Brown
Jam pertama yang dipilih Dave adalah Audemars Piguet Royal Oak Offshore 26420SO.OO.A600CA.01 Light Brown.
Audemars Piguet memang sudah sejak lama menjadi jam kesukaan Dave. Tidak heran kalau pada kunjungannya ke Luxehouze kali ini, ia memilih salah satu koleksi Offshore yang ikonik.
“Kalau Offshore itu nice for daily wear soalnya very sporty. Aku bisa pakai ini untuk pergi-pergi kemana aja,” jelas Dave.
Jam ini memiliki diameter 43 mm dengan case stainless steel yang kokoh, dilengkapi bezel keramik hitam untuk sentuhan modern dan tahan gores.
Dial berwarna cokelat muda menghadirkan pola khas Méga Tapisserie, dengan subdial chronograph yang rapi dan aksen putih yang kontras.
2. Patek Philippe Aquanaut 5968R Brown
Selain Audemars Piguet, Dave juga tertarik dengan jam tangan Patek Philippe Aquanaut 5968R Brown. Berbeda dengan jam AP pilihan sebelumnya, jam ini memiliki desain yang lebih elegan.
“Aku suka karena it’s very classy, timeless, dan bagus untuk dipakai daily dan case rose gold-nya bisa juga buat ke event,” kata Dave.
Secara keseluruhan, jam ini memang didesain dengan konsep yang elegan namun tetap sporty, sehingga cocok dipakai oleh pria. Jam tangan ini memiliki case rose gold 18K berdiameter 42,2 mm yang memberikan kesan elegan dan mewah.
Selain itu, jam tangan ini dilengkapi dengan mesin self-winding Caliber CH 28-520 C, yang memiliki fungsi flyback chronograph, memungkinkan pengguna untuk mengatur pengukuran waktu dengan mudah.
3. Patek Philippe Nautilus 5980R-001 Brown
Terakhir, ada jam tangan Patek Philippe Nautilus 5980R-001 Brown yang menurut Dave cocok dipakai untuk datang ke acara khusus.
Awalnya, Dave sempat mengira bahwa jam dengan material rose gold lebih tepat dipakai oleh orang-orang berusia lebih senior. Tapi, pandangannya kini telah berubah.
“Now when I think about it again, ini bagus buat event atau special occasion. I think this is the right watch to wear.”
Model ini memiliki case berdiameter 40,5 mm, terbuat dari emas rose gold yang memancarkan kemewahan. Jam tangan ini dilengkapi dengan dial berwarna cokelat kehitaman, memberikan tampilan yang hangat dan menawan.
Fitur utama lainnya adalah komplikasi chronograph, yang menjadikannya pilihan sempurna bagi para kolektor yang menghargai fungsi dan estetika.
Itulah jam-jam pilihan Dave Stanley untuk merayakan momen spesial seperti Hari Ibu dan hari Natal. Bagi Anda yang ingin mendapatkan jam di momen spesial seperti Dave Stanley, coba temukan pilihan jam yang tepat di Luxehouze.
Luxehouze memiliki banyak sekali koleksi jam tangan mewah dari berbagai merek. Semua jam yang ada di Luxehouze dijamin 100% autentik dan bisa didapatkan dengan harga terbaik. Yuk, segera temukan jam pilihan di Luxehouze sekarang!