Siklus bulan menjadi lebih berarti bagi umat Muslim selama bulan suci Ramadan. Karena itu, jam tangan dengan fitur moonphase bisa menjadi pengingat akan fase bulan dalam kalender Hijriah, sekaligus menambah sentuhan spiritual di bulan penuh refleksi ini.

Read more: Apa Itu Jam Tangan Moonphase? Ini Pengertian dan Cara Kerjanya

Jika Anda ingin menambahkan nuansa istimewa ke Ramadan tahun ini, berikut tiga rekomendasi moonphase watch yang bisa dipilih sesuai preferensi dan gaya Anda.

1. Audemars Piguet Royal Oak Perpetual Calendar 39

Audemars Piguet Royal Oak Perpetual Calendar 39 ini memadukan kemewahan rose gold 39 mm dengan dial silver bercorak waffle tapestry yang menampilkan tanggal, hari, bulan, dan fase bulan. Ditenagai Kaliber 2120/2802 dengan cadangan daya 40 jam, jam ini mempertahankan presisi tanpa perlu pengaturan ulang hingga tahun 2100. Strap kulit alligator cokelat dan deployant clasp-nya memberikan tampilan yang klasik.

2. Franck Muller Vanguard V 32 SC AT FO AC.NR Moonphase

Jika Anda mencari kombinasi antara desain modern dan fitur fungsional, Franck Muller Vanguard V 32 SC AT FO AC.NR Moonphase menawarkan solusi ideal. Jam tangan ini memiliki casing baja tahan karat berukuran 32 mm dengan bezel bertahtakan berlian, memberikan sentuhan kemewahan. Dial putih dengan angka Arab hitam menciptakan kontras yang menarik, sementara indikator fase bulan memudahkan pemakainya memantau siklus lunar. Tali kulit aligator hitam yang elegan pun nampak cocok untuk dipakai di berbagai kesempatan selama bulan Ramadan.

3. Omega Speedmaster Moonwatch Moonphase 30493445203001

Bagi pria yang menginginkan jam tangan dengan teknologi tinggi dan desain maskulin, Omega Speedmaster Moonwatch Moonphase 30493445203001 adalah pilihan yang tepat. Dengan casing keramik biru berdiameter 44,25 mm, jam tangan ini menampilkan dial biru dengan indeks dan jarum jam dari emas putih 18 karat. Indikator fase bulan pada posisi jam 6 menampilkan sisi dekat dan jauh bulan dalam LiquidMetal yang memberikan detail menawan. Tali kulit biru dengan gesper lipat menambah kenyamanan dan gaya, menjadikannya pendamping sempurna untuk aktivitas selama bulan Ramadan.

4. A. Lange & Söhne Little Lange 1 Moonphase 182.086

Bagi wanita yang menginginkan perpaduan antara keanggunan dan fungsi, A. Lange & Söhne Little Lange 1 Moonphase 182.086 akan menjadi pilihan sempurna. Dengan diameter 36,8 mm, jam tangan ini terbuat dari emas putih 18 karat dan dilengkapi dengan dial kaca aventurine biru tua yang memukau. Indikator fase bulannya memungkinkan pemakainya untuk memantau siklus bulan dengan presisi, sehingga membantu menentukan waktu ibadah selama Ramadan. Tali kulit aligator biru tuanya pun menambah kesan mewah, menjadikannya aksesori yang tidak hanya fungsional tetapi juga estetik.

Dengan desain yang elegan dan makna simbolis yang mendalam, jam tangan moonphase bisa menjadi pelengkap sempurna untuk menjalani bulan Ramadan. Baik sebagai pernyataan gaya maupun refleksi spiritual, pilihlah moonphase watch yang paling sesuai dengan karakter dan preferensi Anda. Temukan koleksi jam moonphase watch 100% autentik di Luxehouze!