Salah satu tantangan terbesar dalam menjalankan bisnis barang mewah adalah memastikan kepercayaan konsumen. Hal ini disampaikan oleh VP Marketplace Operations and Strategy Luxehouze Shinta Yanirma dalam FinfolkCon 2023 pada tanggal 11 Oktober 2023 lalu.
FinfolkCon merupakan konferensi spesial yang diadakan dengan mengundang para ahli global dalam industri bisnis dan keuangan. Ada berbagai rangkaian acara yang diadakan, termasuk panel diskusi dalam segmen Empower Her Club, dimana Shinta menjadi salah satu pembicara.
Panel diskusi tersebut mengusung tema Adapting to the Changing Beauty & Fashion Industry and Seizing Opportunities in Uncharted Market.
Di sesi tersebut, Shinta berbagi wawasan tentang strategi Luxehouze dalam beradaptasi dengan tren dalam industri fashion dan kecantikan yang sangat dinamis.
Cara Luxehouze Hadapi Tantangan di Industri Barang Mewah
Sebagai marketplace yang sedang berkembang, Luxehouze perlu memastikan para konsumen menjadi marketplace yang tepercaya. Apalagi, produk yang dijual di Luxehouze merupakan barang-barang mewah dengan harga yang fantastis.
“Challenge kita adalah trust. Beberapa top brands yang banyak dijual di kita… misalnya kita nggak ada afiliasi dengan brand itu, tapi kita make sure tetap authentic,” tutur Shinta.
Ada beberapa upaya yang dilakukan oleh Luxehouze untuk menjamin kepercayaan para calon pembeli, salah satunya dengan memaksimalkan customer experience secara online maupun offline.
Shinta mengakui bahwa transaksi untuk barang mewah tidak mungkin mengandalkan sarana online sepenuhnya. Oleh sebab itu, Luxehouze selalu mengupayakan untuk menjangkau konsumen lewat dua jenis platform.
Untuk strategi online, Luxehouze menginformasikan mengenai keaslian produk lewat berbagai sarana, seperti konten, unggahan kerja sama dengan KOL, atau ulasan pembeli sebelumnya di Google Reviews. Lalu, aktivitas offline dilakukan untuk memaksimalkan strategi online tersebut.
“Kalau offline, untungnya sudah nggak pandemi, jadi kita bisa lakukan banyak offline activations, partnership dengan brands lainnya,” jelas Shinta.
Tidak hanya sampai di sana, Luxehouze juga berupaya untuk meningkatkan kepercayaan konsumen dengan menghadirkan para ahli. Ahli yang dimaksud di sini adalah sosok yang telah berpengalaman dan memiliki pengetahuan mendalam seputar produk luxury brands.
Para ahli dari Luxehouze disebut sebagai Client Advisor. Mereka mampu memberikan informasi, pengetahuan, serta panduan dalam membeli barang mewah dan membedakan kualitas produk asli dan palsu.
“Kita punya in-house expert yang memang sudah bertahun-tahun mengerjakan ini, misalnya teknisinya atau biasa untuk servis. Terus, kita update pengetahuan tim internal.”
Diskusi dengan Pendiri Nasty Gal Sophia Amoruso
Selain menjadi salah satu panelis, Shinta juga berkesempatan untuk bertemu dengan pengusaha asal Amerika Serikat sekaligus pendiri Nasty Gal, Sophia Amoruso dalam kegiatan FinfolkCon 2023.
Keduanya saling berdiskusi mengenai harapan terhadap meningkatnya jumlah pengusaha perempuan di masa kini.
Secara khusus, Amoruso mengatakan, “(Pengusaha perempuan) harus berani dan percaya diri dalam dalam mengejar bisnis mereka, meskipun perjalanannya mungkin tidak akan selalu mudah.”
Selain Amoruso dan Shinta yang hadir sebagai perwakilan dari Luxehouze, masih ada banyak lagi tokoh terkemuka dalam industri bisnis yang turut hadir di konferensi tersebut.
Beberapa di antaranya adalah Cinta Laura Kiehl, Grace Tahir dari Mayapada Group, Merry Riana, Bong Chandra dan Triniti Land, dan masih banyak lagi.
Bukan hanya itu, Luxehouze juga menghadiri salah satu booth yang tersedia di ajang FinfolkCon, memamerkan sejumlah koleksi jam tangan mewah yang bisa didapatkan dengan harga spesial.
Uniknya, di booth yang tersedia, Luxehouze menyediakan magnetic dart games yang bisa dimainkan oleh para pengunjung. Pengunjung yang beruntung berhak mendapatkan diskon tambahan dan kesempatan untuk memenangkan lucky draw.
Luxehouze bangga bisa ikut berpartisipasi dalam ajang FinfolkCon 2023. Ini merupakan salah satu ajang bergengsi yang diikuti oleh Luxehouze tahun ini.
Ke depannya, masih akan ada banyak lagi kegiatan yang dihadiri oleh Luxehouze, maupun acara spesial yang diadakan langsung oleh Luxehouze untuk para pelanggan. Nantikan terus informasi seputar event Luxehouze di Instagram, TikTok, dan Youtube resmi Luxehouze.
Apabila tertarik untuk melihat langsung koleksi jam tangan mewah yang ada di Luxehouze, bisa mengunjungi marketplace online Luxehouze atau datang ke butik Luxehouze di Prosperity Tower unit 8AF, SCBD, Jakarta Selatan.