Dengan tingginya harga jam tangan Patek Philippe, tidak heran bila saat ini ada banyak oknum yang melakukan pemalsuan jam. Sebagai calon pembeli jam, sangat penting untuk memahami seperti apa ciri-ciri jam tangan Patek Philippe asli.
Salah satu hal yang mempengaruhi tingginya jam tangan Patek Philippe adalah penggunaan materialnya yang sangat berkualitas. Bahan-bahan pada jam tangannya terkenal awet bahkan tahan dalam kondisi paling ekstrem sekalipun.
Pastikan untuk membeli Patek Philippe yang original agar bisa merasakan tingginya kualitas dari material tersebut. Simak artikel ini untuk memahami cara membedakan jam tangan Patek Philippe asli dan palsu.
Ciri-ciri Jam Tangan Patek Philippe Asli
Sebenarnya ada perbedaan signifikan yang akan terlihat ketika membeli jam tangan palsu. Namun, di mata kolektor pemula, perbedaan ini mungkin sulit dideteksi. Oleh sebab itu, simak panduan untuk mengenal ciri-ciri jam tangan Patek Philippe asli di bawah ini.
1. Angka pada jendela tanggal
Hal pertama yang bisa diperhatikan adalah jendela tanggal. Pada jam Patek Philippe yang asli, angka di jendela tanggal memiliki ukuran yang sama besarnya dengan ukuran jendela tanggal tersebut.
Jadi, bagian atas dan bawah angka pasti menempel dengan ujung frame jendela tanggal. Pada jam yang palsu, biasanya angka ini akan terlihat lebih kecil dan menyisakan sedikit space putih di atas atau bawah angka.
2. Desain dial yang mendetail
Penempatan angka, jarum jam, dan tulisan di bagian dial jam Patek Philippe diatur serapi mungkin dengan menggunakan jenis font khas Patek Philippe. Selain itu, setiap penanda jam pasti disusun secara simetris.
Kalau penanda jam tidak menggunakan angka, melainkan menggunakan garis, maka garisnya pasti sejajar dan lurus, tidak terlihat miring.
Pada produk imitasi, akan terlihat penempatan angka yang mungkin kurang simetris serta jenis font yang sedikit berbeda dari versi aslinya.
Sekilas, perbedaan ini mungkin akan sulit terdeteksi. Oleh sebab itu, banyak orang menggunakan kaca pembesar untuk melakukan perbandingan dengan seksama.
Bukan cuma itu, perhatikan juga warna pada dial. Apakah warnanya terlihat rapi? Biasanya, jam tangan palsu akan menggunakan warna yang serupa, namun tidak bisa membuat warna yang sama secara merata di seluruh permukaan dial.
3. Ukiran pada mahkota jam
Ciri-ciri jam tangan Patek Philippe asli bisa dilihat dari bagian mahkota. Mahkota ada pada sisi samping jam, digunakan untuk mengatur jarum jam.
Pada jam yang asli, di bagian mahkota terdapat ukuran logo Patek Philippe. Ukiran ini dibentuk langsung pada material yang dipakai untuk mahkota, sehingga hasilnya akan terlihat rapi, alami, dan memiliki tekstur yang dalam.
Tapi, pada jam palsu, ukiran ini akan terlihat seperti cetakan biasa dan tidak mendalam. Kebanyakan jam palsu juga membuat ukiran logo yang salah atau terlihat tidak rapi dan miring.
Baca juga: Ketahui Ciri Jam Tangan Panerai Luminor Asli Sebelum Membelinya
4. Tulisan yang rapi di caseback
Anda juga bisa mengecek keaslian jam dengan memperhatikan tulisan di bagian caseback atau bagian belakang jam. Di beberapa jam Patek Philippe, terdapat ukiran logo Patek Philippe di caseback.
Sama seperti di bagian crown, ukiran logo ini haruslah terlihat dalam dan rapi. Kalau ukiran logonya kelihatan seperti cetakan dan tidak mendalam, kemungkinan besar jam tersebut palsu.
Bukan cuma logo, di bagian caseback juga umumnya terdapat tulisan material yang digunakan atau nomor referensi jam. Pada jam yang asli, tulisan ini akan mudah dibaca karena dibuat dengan rapi dan warna yang mendetail.
Tapi, pada jam yang palsu, tulisan ini akan terlihat terlalu rapat atau sulit dibaca karena penggunaan warna yang keliru.
5. Ukuran dan ketebalan bezel
Ciri-ciri jam tangan Patek Philippe asli juga bisa dilihat dari ukuran dan ketebalan bezel-nya. Biasanya jam yang palsu akan terlihat memiliki jarak antara dial ke bezel yang terlalu lebar.
Selain itu, kalau dilihat dari samping, bezel jam yang palsu juga akan terlihat terlalu tebal. Sementara, pada jam Patek Philippe yang asli, bezel cenderung lebih ramping untuk meningkatkan kenyamanan saat jam digunakan.
Baca juga: Rekomendasi Jam Tangan Patek Philippe Jadul, Apa Saja?
6. Logo di bagian gelang jam
Kalau jam yang Anda beli memiliki gelang berbahan stainless, biasanya akan ada ukiran logo Patek Philippe di bagian clasp-nya. Sama seperti di caseback dan mahkota, logo pada jam asli pasti terlihat mendetail dan diukir secara mendalam.
Sebaliknya, pada jam yang palsu, logonya terlihat tipis dan kurang mendalam. Terkadang, logonya juga tidak rapi dan tidak simetris seperti logo aslinya. Contoh logo yang benar pada clasp gelang jam Patek Philippe bisa dilihat di foto di bawah ini.
7. Adanya pelindung mahkota pada koleksi Nautilus
Ciri yang satu ini secara khusus bisa ditemukan pada koleksi jam tangan Nautilus. Jam Nautilus biasanya dilengkapi dengan pelindung mahkota.
Pada jam yang asli, pelindung ini akan memiliki posisi yang sejajar dengan mahkota dan menutupi sekeliling mahkota sepenuhnya. Dengan begitu, pelindung ini bisa benar-benar mencegah kerusakan terhadap mahkota jam.
Tapi, di jam yang palsu, pelindung ini akan terlihat lebih pendek dan tidak menutupi mahkota sepenuhnya.
Baca Juga: Ketahui Harga Jam Tangan Patek Philippe Original, Ini Daftarnya!
Cara Cek Nomor Seri Jam Tangan Patek Philippe
Setiap pabrikan jam tangan mewah menempatkan nomor seri di bagian yang berbeda-beda. Secara khusus, Patek Philippe menyematkan nomor seri pada bagian dalam jam tangan.
Penting untuk diingat, Patek Philippe tidak pernah mengukir nomor seri jam tangan di bagian belakang case. Adanya nomor seri di bagian case bisa menjadi ciri bahwa jam tersebut merupakan jam tangan palsu.
Karena nomor seri ini dituliskan di bagian dalam, maka diperlukan bantuan dari para ahli untuk mengeceknya. Jam perlu dibawa ke tempat servis supaya bisa dibuka oleh petugas. Nantinya, setelah dibuka, barulah akan terlihat berapa nomor seri jam tersebut.
Harga Jam Tangan Patek Philippe Asli
Salah satu cara terbaik untuk menghindari pembelian jam palsu adalah mengetahui harga asli dari jam tersebut. Salah satu ciri-ciri jam tangan Patek Philippe asli bisa terlihat dari harganya.
Untuk mengetahui harga jam tangan Patek Philippe asli, kunjungi situs resmi Patek Philippe dan lakukan riset terhadap setiap jam tangan yang ada.
Apabila jam tangan yang diincar sudah tidak diproduksi secara resmi, bisa mengecek perbandingan harga di situs resmi seperti Watch Analytics. Selain itu, bisa juga mengunjungi situs penjualan jam tangan mewah resmi yang terpercaya, seperti Luxehouze.
Di Luxehouze, Anda bisa menemukan koleksi berbagai jam tangan Patek Philippe original. Setiap jam sudah memiliki harga yang setara dengan harga standar di pasaran. Informasi harga di Luxehouze bisa menjadi acuan untuk mengetahui harga normal Patek Philippe.
Agar terhindar dari penipuan jam tangan palsu, sebaiknya lakukan pembelian di marketplace terpercaya seperti Luxehouze.
Semua koleksi yang ada di Luxehouze dijamin 100% autentik dan bisa didapatkan dengan harga terbaik. Segera kunjungi Luxehouze dan dapatkan jam tangan impian Anda sekarang!