Jam tangan Franck Muller seringkali dipasarkan dengan harga yang cukup tinggi. Supaya tidak merugi, sebaiknya pastikan jam yang dibeli benar-benar jam asli. Setiap pembeli harus mengetahui seperti apa ciri-ciri jam tangan Franck Muller asli. 

Kira-kira, apa saja karakteristik jam Franck Muller yang perlu diperhatikan keasliannya? Supaya lebih jelas, Anda bisa mengecek panduannya di artikel ini. 

Mengenal Ciri-ciri Jam Tangan Franck Muller Asli

Ada beberapa ciri khas yang bisa dikenali dengan mudah pada jam Franck Muller yang asli. Berikut ini daftar ciri-ciri tersebut. 

1. Berlian pada dial

Umumnya, dial jam Franck Muller dilengkapi dengan berlian. Ada dua jenis berlian pada dial Franck Muller, yaitu Original Diamond dengan Original Dial dan Full Diamond Aftersetting dengan Custom Dial

Original Diamond dengan Original Dial adalah berlian dan dial yang diproduksi langsung oleh pabrik Franck Muller tanpa campur tangan pihak luar. 

Ciri-ciri dari jenis ini adalah berlian yang tampak lebih berkilau dan biasanya hanya ditemukan di satu sisi jam tangan, umumnya pada bezel. Pada model ini, berlian tidak dipasang di seluruh permukaan jam.

Sebaliknya, Full Diamond Aftersetting dengan Custom Dial melibatkan modifikasi oleh pihak ketiga setelah jam tangan meninggalkan pabrik Franck Muller. Penambahan berlian dilakukan pada bezel, case, dan dial jam tersebut.

Ciri-ciri dari jenis ini adalah berlian yang dipasang secara menyeluruh pada case dan dial, dengan kilauan yang umumnya kurang dibandingkan dengan berlian original. 

Selain itu, kualitas dan harga berlian ini bisa bervariasi karena dipengaruhi oleh pemasangan yang dilakukan oleh pihak ketiga.

2. Sertifikat jam tangan

Setiap jam Franck Muller yang asli pasti akan dilengkapi dengan sertifikat resmi. Sertifikat ini adalah dokumen penting yang membuktikan orisinalitas jam.

Di dalam sertifikat, terdapat nomor seri jam, yaitu identitas setiap jam. Nomor seri di setiap jam pasti berbeda. Nomor inilah yang membedakan antara satu jam dengan jam lainnya. 

Baca juga: Begini Cara Cek Nomor Seri Jam Tangan Asli

Tapi, perlu dipahami bahwa sertifikat antara jam tipe dial Original dengan dial Aftersetting berbeda. Jam dengan dial Original memiliki sertifikat yang bisa digunakan pada Service Center Franck Muller di seluruh dunia.

Sementara, sertifikat untuk jam tipe dial Aftersetting hanya bisa diklaim di butik dengan garansi dari toko. 

3. Logo yang mendetail

Di setiap jam Franck Muller, terdapat logo yang dituliskan di sisi atas maupun sisi bawah dial. Logo Franck Muller dicetak atau diukir dengan bentuk melengkung dengan gaya font yang khas. 

Logo dapat dicetak atau diukir dengan halus pada dial, sering kali menggunakan teknik yang memberikan efek tiga dimensi atau cahaya pada huruf-hurufnya.

Saat akan membeli, coba perhatikan dulu logo jamnya. Apakah logo tersebut terlihat dicetak dengan rapi dan berbentuk tiga dimensi? 

Jika cetakannya terlihat tidak rapi, seperti adanya jarak yang tidak simetris antara huruf satu dengan huruf lainnya, maka kemungkinan besar jam tersebut adalah jam palsu. 

ciri-ciri jam tangan Franck Muller asli

Apakah Jam Tangan Franck Muller Memiliki Nomor Seri?

Ya, setiap jam tangan mewah, termasuk jam dari Franck Muller, pasti memiliki nomor seri. Nomor seri ini adalah fitur penting untuk mengidentifikasi dan melacak setiap jam tangan secara unik. 

Biasanya, nomor seri akan tertera pada sertifikat jam. Nomor ini akan dicek ketika pemilik ingin melakukan klaim garansi, ataupun saat ingin menjual kembali jam yang dimiliki. Jam Franck Muller yang asli pasti disertai dengan nomor seri yang jelas.

Baca juga: Daftar Koleksi dan Harga Jam Tangan Franck Muller untuk Pria

Mengapa Jam Tangan Franck Muller Mahal?

Jam Franck Muller memang dipasarkan dengan harga jual yang cukup tinggi. Karena itu, merek ini dikategorikan sebagai merek jam tangan mewah. 

Namun, tingginya harga ini bukan tanpa sebab. Kualitas yang diberikan juga sebanding dengan harganya. 

Franck Muller dikenal karena kualitas tinggi dan kerajinan tangan yang sangat detail dalam setiap jam tangan mereka. Selain itu, material yang digunakan semuanya berupa material berkualitas tinggi, seperti emas, platinum, dan berlian, serta bahan-bahan mewah lainnya. 

Pilihan material ini tidak hanya menambah estetika tetapi juga meningkatkan ketahanan dan umur panjang jam tangan. Hal ini jugalah yang mempengaruhi harga jual jam tangan Franck Muller. 

Ditambah lagi, Franck Muller sering memproduksi jam tangan dalam jumlah terbatas, menciptakan rasa eksklusivitas. Jumlah produksi yang terbatas turut berdampak pada meningkatnya harga jual jam ini. 

ciri-ciri jam tangan Franck Muller asli

Temukan Koleksi Franck Muller di Luxehouze

Kalau saat ini Anda tertarik untuk mendapatkan jam tangan Franck Muller, coba kunjungi Luxehouze untuk melihat koleksinya. Luxehouze menyediakan jam tangan mewah dari berbagai merek, termasuk merek Franck Muller.

Semua jam yang tersedia di Luxehouze dijamin 100% autentik dan bisa didapatkan dengan harga terbaik. Jadi, yuk segera kunjungi Luxehouze dan dapatkan jam Franck Muller original sekarang!