Dari berbagai merek jam tangan mewah, Patek Philippe menjadi salah satu yang paling digemari. Jam yang dihadirkan oleh brand ini pun dikenal memiliki harga cukup tinggi. Sampai sekarang, sudah ada beberapa jam yang dinobatkan sebagai jam tangan Patek Philippe termahal. 

Sebenarnya, harga sebuah jam sangat mudah berubah-ubah, terutama jika jam tertentu sudah tidak diproduksi secara resmi dan menjadi jam yang langka.

Kebetulan, ada banyak jam Patek Philippe yang hingga saat ini terus mengalami kenaikan harga. Kira-kira, apa saja jam-jam tersebut? 

Daftar Jam Tangan Patek Philippe Termahal 2024

Setiap tahunnya, harga jam Patek Philippe bisa saja berubah. Karena, ada banyak faktor yang mempengaruhi nilai sebuah jam tangan mewah. Dari banyaknya produk yang dikeluarkan oleh brand ini, berikut adalah beberapa jam tangan Patek Philippe termahal di 2024. 

1. Patek Philippe Grand Complications 6104R-001

jam tangan patek philippe termahal

Grand Complications adalah lini dari Patek Philippe yang dikenal dengan fitur kompleks pada jam. Jam pada lini ini biasanya dilengkapi dengan fitur kalender perpetual, fungsi chronograph, moonphase, mesin tourbillon, sampai fitur repeater

Sama seperti koleksi lainnya pada seri ini, Grand Complications 6104R-001 juga dilengkapi dengan berbagai komplikasi yang rumit, seperti indikasi fase bulan, kalender perpetual, dan tampilan waktu sidereal yang menunjukkan posisi bintang-bintang di langit.

Jam ini menggunakan material rose gold 18 karat dengan penggerak self-winding 240 LU CL C yang memiliki cadangan daya sampai dengan 48 jam. Selain itu, jam ini juga tahan air sampai kedalaman 30 meter.

Patek Philippe Grand Complications 6104R-001 saat ini tersedia di Luxehouze dengan harga mulai dari Rp 9,8 miliar. 

2. Patek Philippe Henry Graves Supercomplication

Jam yang satu ini merupakan jam yang sangat langka dan memiliki sejarah yang sangat panjang. 

Patek Philippe Henry Graves Supercomplication sudah ada sejak tahun 1932, dirancang secara khusus untuk Henry Graves Jr., seorang kolektor jam dan bankir Amerika Serikat yang terkenal pada masanya. 

Saat itu, Henry Graves Jr. meminta Patek Philippe untuk membuat jam yang tidak hanya berfungsi sebagai alat waktu tetapi juga sebagai karya seni teknik yang paling canggih. Pembuatan Supercomplication memakan waktu sampai lebih dari lima tahun. 

Ketika dilelang pada tahun 1999, jam ini memecahkan rekor sebagai jam tangan termahal yang pernah dijual di pelelangan, yaitu seharga Rp 375 miliar. Itulah sebabnya, jam ini menjadi salah satu jam tangan Patek Philippe termahal di dunia. 

Baca juga: Rekomendasi Jam Tangan Patek Philippe Jadul, Apa Saja?

3. Patek Philippe Perpetual Calendar Chronograph 5270/1R-001

Jam yang memiliki fitur kalender perpetual memang sangat populer dan dikenal sebagai jam dengan harga tinggi. Patek Philippe Perpetual Calendar Chronograph 5270/1R-001, sesuai namanya, juga memiliki fitur ini. 

Fitur kalender perpetual memungkinkan jam untuk menghitung tanggal, hari, bulan, dan tahun kabisat secara otomatis. Selain itu, jam ini juga memiliki fitur chronograph, yaitu fitur stopwatch untuk mengukur waktu dalam interval yang sangat kecil. 

Jam tangan ini dihadirkan dengan case rose gold 18 karat, memiliki cadangan daya hingga 65 jam dan tahan air sampai kedalaman 30 meter. 

Bagi yang tertarik, jam satu ini juga tersedia di Luxehouze dengan harga mulai dari Rp 2,9 miliar. 

4. Patek Philippe Nautilus 5711/1A-018 Tiffany 

Selama beberapa tahun terakhir, warna biru turquoise atau biru tosca sedang sangat populer dalam industri jam tangan. Jenis warna biru ini seringkali disebut sebagai Tiffany Blue, yaitu warna yang khas dengan merek perhiasan Tiffany & Co. 

Patek Philippe juga memiliki jam Nautilus dengan warna ini. Jam ini menjadi jam yang sangat langkah karena Patek Philippe telah secara resmi menghentikan produksi seri 5711. 

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Patek Philippe Clocks (@patekclocks)

Di tahun 2021, Patek Philippe Nautilus 5711/1A-018 Tiffany dilelang dalam ajang Balai Lelang Philipps dan terjual dengan harga Rp 93 miliar. Hal ini membuat jam Nautilus yang satu ini menjadi salah satu jam tangan Patek Philippe termahal. 

Tingginya harga lelang ini dipengaruhi oleh kelangkaan produk serta popularitas lini Nautilus dan warna Tiffany Blue. 

Selain Nautilus 5711/1A-018 Tiffany, koleksi 5711 dengan varian warna lain juga semakin langka. Untungnya, model 5711 masih ada yang tersedia di Luxehouze. 

Baca juga: Spesifikasi Lengkap Patek Philippe Nautilus 7118/1200A White Diamonds

5. Patek Philippe Nautilus 5990/1A-011 

jam tangan patek philippe termahal

Ada juga Patek Philippe Nautilus 5990/1A-011, koleksi Nautilus yang memiliki fitur unik berupa zona waktu ganda dan jarum jam skeletonized. Dialnya mencakup tampilan tanggal analog yang disinkronkan pada posisi 12. 

Jam ini menggunakan gerakan mekanik otomatis Caliber CH 28‑520 C FUS, memberikan cadangan daya selama 55 jam. Jam ini dipasangkan dengan gelang stainless steel yang dilengkapi dengan klip lipat dan tahan air hingga kedalaman 30 meter.

Bagi yang ingin mendapatkannya, jam ini juga saat ini tersedia di Luxehouze, bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp 2,1 miliar. 

Itulah beberapa jam dari Patek Philippe yang memiliki harga tinggi sehingga dinobatkan sebagai jam tangan termahal. Tapi, selain kelima jam di atas, sebenarnya masih ada banyak sekali koleksi lainnya dari Patek Philippe.

Kalau Anda terinspirasi untuk memiliki salah satu jam di atas, coba kunjungi Luxehouze untuk melihat koleksi lengkap jam Patek Philippe yang tersedia. Semua jam yang ada di Luxehouze terjamin 100% autentik dan bisa didapatkan dengan harga terbaik. 

Kalau jam yang diinginkan tidak tersedia secara ready stock, Luxehouze juga menawarkan layanan pre-order tanpa waktu tunggu yang lama.