Anda ingin membeli jam tangan Cartier? Ketahui terlebih dahulu ciri jam tangan Cartier original sebelum membelinya. Cartier adalah salah satu merek jam tangan mewah terbesar di dunia. Selain nilai historis, desain dan material yang digunakan pun terbaik, sehingga harga jualnya terbilang tinggi.
Sayangnya, hal itulah yang membuat banyak orang mencari keuntungan dengan menjual Cartier palsu dengan harga cukup tinggi. Tentu Anda tidak ingin mengeluarkan uang untuk barang palsu, bukan? Karena itu, penting untuk mengetahui ciri jam tangan Cartier original sebelum membelinya.
Ada beberapa ciri yang dapat Anda amati, seperti nomor seri, penulisan di bagian dial, batu permata trademark Cartier, dan masih banyak lainnya. Simak ulasan apa saja ciri jam tangan Cartier original.
Ciri Jam Tangan Cartier Original
1. Cek Nomor Seri Jam
Ciri jam tangan Cartier original yang pertama adalah memiliki nomor seri. Jika Anda ingin membeli jam tangan Cartier, baik baru maupun secondhand, di retailer jam tangan mewah, periksalah nomor seri jam. Perlu Anda ketahui, ada nomor seri yang tercetak pada bagian belakang jam dan tidak.
Namun, semua jam tangan Cartier yang asli memiliki sertifikat dan terdapat nomor seri di dalamnya. Untuk itu, sesuaikan nomor seri pada bagian belakang jam dengan yang ada di sertifikat untuk memastikan keaslian jam tangan Cartier yang ingin Anda beli.
Baca Juga: Begini Cara Cek Nomor Seri Jam Tangan Asli
2. Terdapat Sekrup
Sebagai salah satu ciri jam tangan Cartier original, keberadaan sekrup pada bagian belakang jam Cartier penting untuk Anda perhatikan. Pasalnya, case jam tangan Cartier bagian depan dan belakang direkatkan dengan sekrup berbentuk pipih.
Apabila jam tangan Cartier yang ingin Anda beli tidak memiliki sekrup di bagian belakangnya, maka dapat dipastikan jam tersebut palsu. Di sisi lain, jika sekrup tersebut berbentuk plus, maka jam tersebut juga tidak original.
Baca Juga: Kenali 7 Ciri-ciri Jam Tangan Patek Philippe Asli
3. Kaca yang Anti Gores
Jam tangan mewah dibuat dengan material terbaik yang umumnya tahan dengan berbagai kondisi ekstrim, salah satunya kaca anti gores. Begitu juga dengan jam tangan Cartier. Salah satu ciri jam tangan Cartier original adalah kaca yang anti gores.
Jika Anda ingin membeli jam tangan Cartier, perhatikan bagian kaca apakah terdapat goresan. Apabila terdapat banyak goresan di bagian kaca, maka keaslian jam tangan tersebut perlu dipertanyakan lagi.
Baca Juga: Ketahui Ciri Jam Tangan Panerai Luminor Asli Sebelum Membelinya
4. Perhatikan Tulisan di Dial
Dengan harga jual yang tinggi, tentu Cartier akan memberikan yang terbaik di setiap sisinya. Begitu pun dengan tulisan pada bagian dial. Tidak mungkin Cartier mendesain secara asal-asalan dan tidak proporsional.
Maka dari itu, penting untuk memperhatikan tulisan di bagian dial, apakah ukurannya tidak sesuai, jaraknya berbeda, dan sebagainya. Pastikan semua tulisan terbaca jelas, jaraknya proporsional, dan penempatannya tepat.
Baca Juga: Ini Ciri Jam Tangan Audemars Piguet Original yang Wajib Diketahui
5. Perhatikan Batu Permata
Salah satu ciri khas dari jam tangan Cartier adalah batu permata di area crown. Batu permata ini disebut dengan batu cabochon. Tentu, pemasangan batu permata ini sangat presisi karena digunakan untuk mengatur waktu pada jam tangan.
Apabila batu permata pada jam tangan Cartier yang Anda beli tidak terlihat presisi dan dipasang secara asal, maka dapat dipastikan jam tangan tersebut adalah palsu. Anda tidak ingin menghabiskan uang Anda untuk barang palsu, bukan?
Baca Juga: Jangan Tertipu, Ketahui Ciri Jam Tangan Omega Asli dan KW
6. Rasakan Bobot Jam
Bobot jam juga dapat menandakan keaslian suatu barang, termasuk jam tangan Cartier. Dengan material terbaik di segala sisi, bobot jam tangan Cartier tidak terlalu berat maupun terlalu ringan.
Untuk itu, gunakanlah jam tangan Cartier di pergelangan tangan Anda dan rasakan bobot jam tangan. Apabila terasa terlalu ringan maupun terlalu berat, maka keaslian jam tangan Cartier perlu dipertanyakan.
7. Menyala Saat Gelap
Ciri jam tangan Cartier original lainnya adalah menyala saat gelap. Teknologi ini biasanya terdapat di koleksi jam tangan ternama. Hal ini berguna agar saat Anda melakukan aktivitas di tempat minim cahaya, Anda masih dapat melihat waktu.
Menyalanya jam di saat gelap terjadi karena adanya lapisan LumiNova pada koleksi jam Cartier. Beberapa jam palsu mungkin menggunakan teknologi lain agar jam tangan menyala saat gelap, tetapi cahayanya tidak akan sebaik yang asli.
Temukan Koleksi Jam Cartier Original di Luxehouze
Beberapa ciri jam tangan Cartier original di atas dapat Anda pertimbangkan saat ingin membeli jam tangan secondhand atau distributor jam tangan mewah. Pasalnya, kini banyak orang yang memalsukan jam tangan mewah untuk mendapatkan keuntungan yang lebih banyak. Tentu Anda tidak ingin mengeluarkan uang untuk barang palsu, bukan?
Untuk Anda yang ingin membeli jam tangan Cartier original, salah satu marketplace yang dapat Anda pilih adalah Luxehouze! Kami menyediakan berbagai macam merek jam tangan ternama yang kualitas dan keasliannya terjamin. Ada berbagai macam model jam tangan Cartier yang tersedia di Luxehouze.
Selain itu, Anda juga dapat menemukan koleksi lainnya dari Rolex, Audemars Piguet, Panerai, Patek Philippe, dan lainnya. Cek koleksi jam tangan ternama selengkapnya di sini. Anda juga dapat memesan jam tangan impian Anda di sini, lo! Kami akan membantu mencarikan dan memberikan penawaran terbaik!