Dalam industri jam tangan mewah, tidak banyak yang bisa menandingi popularitas Rolex. Di antara banyaknya koleksi Rolex, Rolex Batman menjadi salah satu yang paling menarik di kalangan pecinta jam tangan di dunia. 

Sebagai jam tangan limited edition, Batman menggabungkan seni dari Rolex dengan karakteristik khas dari sang pahlawan Dark Knight. Tertarik mengenal jam tangan ini lebih jauh? Simak informasi lengkap di artikel ini.

Latar Belakang Munculnya Jam Tangan Rolex Batman

 

Rolex Batman pertama kali muncul di tahun 2013. Sejak diluncurkan, produk ini sudah langsung menarik perhatian para fans dan juga kolektor jam tangan di seluruh dunia. 

Produk ini merupakan bagian dari koleksi Rolex GMT-Master II, yaitu koleksi yang sudah sangat terkenal dengan fleksibilitas serta kemampuannya yang bisa menampilkan perbedaan waktu dari berbagai zona waktu di saat bersamaan. 

Nama ‘Batman’ bisa disematkan pada jam tangan ini karena warnanya yang diasosiasikan dengan warna khas Batman, yaitu gabungan dari warna hitam dan biru pada bagian bezel. Warna hitam melambangkan kegelapan dan misteri Batman, sementara warna biru merepresentasikan warna langit malam di Kota Gotham. 

Kolektor menyukai jam tangan ini karena modelnya yang tidak biasa dan limited edition. Kelangkaannya membuat jam tangan ini menjadi salah satu jam yang paling banyak dicari di dunia jam tangan mewah. 

Alasan Popularitas Rolex Batman 

Ada beberapa alasan yang membuat jam Batman ini menjadi banyak digemari. Berikut ini beberapa faktor penyebabnya: 

1. Bezel keramik dua warna

Teknologi unik diintegrasikan dalam pembuatan bezel jam ini. Jam Rolex GMT-Master II Batman ref. 116710BLNR ini membuat terobosan baru dengan bezel keramik dua warna yang dirancang langsung oleh Rolex. 

Pencapaian ini menunjukkan kemampuan Rolex dalam mengasah material yang ada menjadi model GMT-Master. Sebelumnya, metode ini juga sudah pernah digunakan pada koleksi Rolex Pepsi yang memiliki bezel dua warna, yaitu biru dan merah. 

 

Jam ini memiliki casing Oyster 40 mm yang dibuat dari stainless steel 904L dan tahan air hingga kedalaman 100 meter. Dilengkapi juga dengan clasp Easylink 5 mm. 

2. Dial hitam ikonik

Dial jam tangan ini berwarna hitam dan memperlihatkan karakteristik dari jarum bergaya Mercedes, dengan penanda waktu yang menyala dan date window sebagai pengganti angka jam 3. Ditambah lagi dengan penggunaan lensa pembesar Cyclops yang sedikit menonjol.

Sebagai jam dalam koleksi GMT, dial ini memiliki ujung jarum berbentuk panah yang unik yang bisa dipakai untuk melacak zona waktu kedua di saat bersamaan. Jam GMT-Master II 116710BLNR ini ditenagai dengan mesin Rolex Caliber 3186 yang punya cadangan daya sampai 48 jam. 

Spesifikasi Detail Jam Rolex Batman

Jam Batman merupakan gabungan dari elegansi, fungsi, dan juga gaya yang modern. Sebelum memutuskan untuk membeli, ketahui dulu spesifikasi lengkap dari jam yang satu ini: 

1. Mesin penggerak

Mesin penggerak yang digunakan pada jam tangan satu ini adalah Rolex Caliber 3186. Mesin ini dikenal sebagai mesin self-winding, memiliki presisi yang tinggi, dan punya cadangan daya hingga 48 jam. 

Selain itu, fitur GMT juga dapat ditemukan pada jam ini, yaitu fitur zona waktu tambahan yang dapat dilihat langsung di saat bersamaan. 

2. Pergelangan

Di bagian pergelangan jam, produk Batman ini menggunakan bahan Oyster stainless steel 904L. Jenis ini terkenal sangat nyaman dan awet, terjamin aman dipakai di pergelangan tangan. Selain itu ada juga clasp penyambung 5 mm jenis Easylink yang semakin meningkatkan kenyamanan pemakaian. 

3. Casing tahan air

Jam ini tahan air, bahkan bisa dipakai menyelam hingga kedalaman 100 meter. Ini bisa dicapai karena casing jam Rolex satu ini menggunakan bahan stainless steel Oyster 40 mm. 

Rolex Batman, Langka atau Tidak?  

Sejak diluncurkan minat terhadap jam tangan GMT ini sangat tinggi. Bahkan, ada daftar tunggu panjang untuk produk ini. Tingginya minat ini membuat harga Rolex Batman kian meningkat, apalagi di pasar penjualan jam tangan mewah bekas. 

Karena popularitasnya, Rolex terus memproduksi jam tangan ini hingga tujuh tahun sampai akhirnya berhenti diproduksi di tahun 2019. 

Di tahun yang sama, Rolex memperkenalkan 126710BLNR, GMT-Master II dengan Jubilee band yang menggunakan bezel biru dan hitam. Jam tersebut akhirnya menjadi penerus atau pengganti dari seri Batman. 

Jam Tangan Alternatif untuk Rolex Batman

Ada jam tangan populer yang sering disebut sebagai alternatif dari Batman, yaitu GMT-Master II ref. 126710BLNR yang disebut juga sebagai Rolex Batgirl. Jam inilah yang menjadi seri terbaru setelah tipe Batman berhenti diproduksi di tahun 2019.

 

Spesifikasi Rolex Batgirl sebagai Alternatif Rolex Batman

Secara keseluruhan, desain dari versi Batgirl memang cukup serupa dengan seri sebelumnya. Khususnya pada bagian bezel, ukuran casing, desain dial, serta material berbahan stainless steel

Perbedaan terbesar terlihat pada bagian gelangnya yang diganti dengan gelang Jubilee five-link. Tipe ini sebelumnya tidak digunakan pada Rolex Batman. 

Tipe Jubilee membuat bagian pergelangan tangan jam Rolex jadi terlihat lebih modern dan menarik. Inilah yang membuat banyak kolektor menyebutnya sebagai jam tangan Batgirl. 

Meskipun, banyak juga yang menyebutnya sebagai tipe terbaru dari Rolex Batman karena spesifikasinya yang sangat serupa. 

Dapatkan Rolex GMT-Master II di Luxehouze

 

 

Tertarik menambahkan jam tangan alternatif Batman ke koleksi pribadi Anda? Sekarang, Rolex GMT-Master II bisa didapatkan secara eksklusif di Luxehouze. Bisa juga memesan Rolex Batman maupun Batgirl lewat sistem pre-order di Luxehouze.

Luxehouze tengah mengadakan promo spesial khusus untuk pembelian jam tangan Rolex, Rolex SaleLUXEbration. Untuk setiap pembelian Rolex, Anda akan mendapatkan hadiah tambahan berupa Legacy Sticker atau watch strap dari Rubber B sebagai aksesoris. 

Promo ini terbatas sampai dengan tanggal 14 Juli 2023. Jangan sampai kelewatan, ya! Segera kunjungi situs Luxehouze sekarang dan #MakeItYours sekarang.