Rolex sudah sejak lama menjadi salah satu merek jam tangan mewah yang paling bergengsi dan dihormati di dunia. Warisan dari merek ini telah menghasilkan koleksi jenis jam tangan Rolex yang beragam, masing-masing dengan karakteristik yang unik.

Sebagian dari koleksi-koleksi ini berasal dari era-era sebelumnya, tapi ada juga telah dikembangkan dan diadaptasikan dengan fashion modern. Di antara koleksi-koleksi Rolex yang paling populer adalah Yacht-Master, Submariner, GMT-Master II, Daytona, dan lainnya.

Mari simak apa saja jenis jam tangan Rolex yang paling populer dan seperti apa kualitas yang membedakan setiap koleksi tersebut.

5 Jenis Jam Tangan Rolex yang Paling Banyak Dicari

Setiap model koleksi Rolex memiliki karakteristik yang berbeda. Saat akan menentukan jenis yang dipilih, Anda perlu menyesuaikannya dengan tujuan dari pembelian jam tersebut. 

Di bawah ini, ada lima jenis jam tangan Rolex yang paling banyak dicari, masing-masing dengan daya tarik dan keunikannya tersendiri.

1. Yacht-Master

jenis jam tangan rolex

Pada tahun 1992, Rolex memperkenalkan koleksi Yacht-Master, jam tangan yang cocok untuk pria dan wanita. Rolex Yacht-Master menawarkan berbagai pilihan model, dengan dial yang tersedia dalam ukuran penuh atau sedang.

Selain itu, koleksi ini juga tersedia dalam berbagai variasi bahan, termasuk stainless steel, emas, dan varian platinum yang paling banyak dicari kolektor.

Yacht-Master model awal menggunakan tenaga penggerak caliber 3135, mesin yang sama digunakan pada model Submariner dan Sea-Dweller. 

Meskipun memiliki nama yang terkait dengan dunia pelayaran, perlu dicatat bahwa Yacht-Master tidak ditujukan untuk olahraga air yang ketat, karena memiliki ketahanan air hanya sampai 100 meter.

Salah satu fitur unggulan dari Yacht-Master adalah bezel putar yang terbuat dari logam berharga yang digunakan untuk mengatur timer regatta

Dengan memutar bezel 90 derajat searah jarum jam, pemakai dapat mengatur timer, menghitung sepuluh menit penting antara tanda tembakan awal yang menandakan dimulainya balapan dan saat kapal pesiar diizinkan melintasi garis awal.

2. GMT-Master II 

 

GMT-Master II merupakan salah satu koleksi jam tangan Rolex yang terkemuka. Koleksi ini berasal dari tahun 1970-an, awalnya dirancang untuk memenuhi kebutuhan para pilot. Jam tangan ini merevolusi dunia horologi dengan memperkenalkan konsep zona waktu ganda pada jam tangan.

Koleksi GMT-Master II adalah versi modern dari GMT-Master. Jenis jam tangan Rolex ini menggunakan penyesuaian independen pada jarum 24 jam dari jarum konvensional 12 jam. Inovasi ini memungkinkan tampilan tiga zona waktu yang berbeda secara bersamaan.

Selain sangat fungsional, seri GMT-Master juga menarik perhatian karena keberagamannya. Desainnya yang kokoh memungkinkannya tahan hingga kedalaman 30 meter. Selain itu, terdapat 31 permata, casing yang tahan air, dan fitur Rolex Quickset yang menambah daya tariknya.

Di antara berbagai varian yang ada, model ‘Pepsi Cola’ terkenal dengan bezel biru dan merahnya yang menjadi yang paling ikonik. 

Namun, koleksi ini juga menawarkan variasi terkenal lainnya seperti ‘Coke’ (bezel merah dan hitam), ‘Root Beer’ (bezel cokelat dan hitam), dan ‘Batman’ (bezel biru dan hitam), masing-masing dengan daya tarik uniknya sendiri.

3. Submariner

jenis jam tangan rolex

Rolex Submariner dikenal sebagai timeless classic, jam tangan yang sudah ada sejak lama namun masih relevan hingga saat ini. Jam ini pertama kali muncul pada tahun 1954 sebagai penerus dari Oyster asli tahun 1923. 

Jam tangan ini sering disebut sebagai jam tangan penyelam. Submariner merupakan salah satu contoh awal jam tangan pergelangan tangan tahan air dan menjadi produk yang membangun reputasi Rolex.

Hingga hari ini, Submariner tetap menjadi patokan bagi jam tangan penyelam, dilengkapi dengan fitur profesional seperti: bezel putar satu arah, casing yang kokoh, dan ketahanan air yang mencapai 300 meter.

Submariner dikenal sebagai jenis jam tangan Rolex yang serbaguna. Desain dial yang sederhana, ditambah dengan banyaknya varian material serta warna, membuat jam ini cocok dipadukan dengan berbagai jenis pakaian untuk acara apapun.

4. Datejust

Datejust menjadi pilihan utama jam tangan Rolex untuk segala acara. Koleksi ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 1945 untuk memperingati ulang tahun Rolex yang ke-40.

Koleksi ini menjadi jam tangan otomatis pertama yang memiliki jendela tanggal. Dulu, proses pergantian tanggalnya dimulai sebelum tengah malam. Namun, sejak tahun 1955, Rolex telah menyempurnakan mekanisme ini untuk memberikan pergantian tanggal instan tepat pada tengah malam.

Rolex Datejust tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari 37mm hingga 41mm. Jam ini juga menawarkan berbagai pilihan warna dial yang menakjubkan, sehingga mampu memenuhi selera setiap orang.

Awalnya didesain dengan gelang Jubilee, jam tangan Rolex Datejust saat ini dilengkapi dengan gelang Oyster, memberikan sentuhan modern pada model yang klasik dan ikonik ini. 

Datejust ditawarkan dalam berbagai konfigurasi dua warna, seperti stainless steel dan emas kuning atau stainless steel dan rose gold.

5. Daytona

jenis jam tangan Rolex

Nama Rolex Daytona terinspirasi dari  balapan dan sirkuit terkenal. Jam ini menjadi terkenal ketika aktor legendaris Paul Newman terlihat mengenakan Rolex Daytona saat acara balap.

Paul Newman menjadi wajah dari jam tangan ini, sampai dial dari Daytona dinamai sesuai nama Paul Newman. Dial ini ditandai dengan kontras hitam-putih yang mencolok, dipadukan dengan dial eksotis dan ring 60 detik yang sesuai dengan subdial.

Jam tangan luar biasa ini tersedia dalam berbagai konfigurasi, termasuk penggunaan material stainless steel serta emas 18 karat.

Koleksi ini bukanlah jam tangan pertama yang dilengkapi dengan tachymeter, tetapi tanpa ragu menjadi yang paling sukses di jenisnya. Tata letak tiga subdial yang khas dari Daytona menjadi ciri khas yang paling mudah dikenali pada koleksi ini.

Pada tahun 2023, jam tangan ini menggunakan tenaga penggerak kaliber 4131 dari Rolex, yang dianggap sebagai salah satu kronograf terbaik.

Temukan Jam Tangan Rolex Impian di SaleLUXEbration

Luxehouze dengan bangga memamerkan koleksi jam tangan yang luas dengan berbagai macam jenis jam tangan Rolex dari berbagai koleksi terkemuka.

Saat ini, Luxehouze sedang mengadakan promosi spesial, SaleLUXEbration, di mana produk Rolex tertentu ditawarkan dengan potongan harga spesial. Penawaran istimewa ini hanya tersedia mulai 1 Oktober hingga 14 Oktober.

Promosi ini tidak hanya terbatas pada Rolex, tetapi juga meliputi aksesoris jam tangan, seperti Legacy Diamond Shield, dan tali jam Rubber B, yang dapat dinikmati dengan harga spesial*.

Jangan lewatkan kesempatan eksklusif ini untuk mendapatkan jam tangan Rolex yang paling diinginkan atau aksesori jam tangan dengan harga yang menarik. 

Jelajahi koleksi Luxehouze sekarang dan dapatkan jam Rolex segera sebelum promosi ini berakhir!

*S&K berlaku